SMP Juara Bandung Melaksanakan PTS Berbasis Komputer

Penggunaan teknologi dalam dunia pendidikan pada saat sekarang tidak bisa dipisahkan. Mulai dari proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) hingga proses evaluasi sudah mulai menggunakan teknologi.

Ketika teknologi belum berkembang, proses evaluasi pembelajaran menggunakan kertas, mulai dari soal hingga menjawabnya masih menggunakan kertas dan proses penilainnya masih manual. Kemudian teknologi berkembang dengan soal dan jawaban masih menggunakan kertas, tetapi pada proses penilaian sudah mulai menggunakan komputer atau yang sering kita sebut dengan Lembar Jawab Komputer (LJK). Teknologi terus berkembang hingga sekarang proses evaluasi tidak menggunakan kertas sama sekali atau diistilahkan dengan paperless.

SMP Juara Bandung kembali menggelar Penilaian Tengah Semester 1 Berbasis Komputer (PTS BK) dimana murid mendapatkan soalnya tidak lagi dalam bentuk tertulis di kertas dan mengerjakannya di kertas melainkan murid mendapatkan soal dan mengerjakannya melalui gawai yang dimilikinya baik itu berupa smartphone, tablet, maupun laptop/notebook. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *