Meriahnya Peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke 74 Di SMP Juara Bandung

Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Ke-74 Republik Indonesia di SMP Juara Bandung, Senin (19/08) mengambil tema “Menjaga Semangat Kemerdekaan Dengan Menjadi Sang Juara”. Diawali upacara bendera dengan pembina upacara Kepala Sekolah Putra Muhammad Pajrudin, S.E. Bertindak sebagai petugas upacara adalah tim Pasukan Pengibar Bendera ( Paspera) yang sebelumnya telah menjadi Juara Utama 2 LKBB Aksara 2019 PPI Kota Bandung.

Klik DI SINI untuk melihat kegiatan Peringatan HUT Kemerdekaan Ke-74 RI

Kepala Sekolah dalam amanatnya berharap agar seluruh murid dapat memaknai kemerdekaan ini sesuai dengan tugasnya yaitu belajar sungguh – sungguh untuk mencapai cita – citanya. Setelah itu dilaksanakan penyerahan secara simbolis piala dari Paspera kepada sekolah. Paspera telah menjadi Juara Utama 2 pada LKBB Angkasa PPI 2019 Kota Bandung kemudian foto bersama. Untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan, dilaksanakan lomba – lomba seperti balap karung, ranjau air, makan kerupuk, dan lomba kelereng serta baca puisi perjuangan. Selain murid , guru pun turut serta meramaikan lomba.

Menurut Ujang Permana, S.Si guru sekaligus penanggung jawab lomba, kegiatan ini dilaksanakan bekerjasama dengan OSIS dan Allhamdulillah bisa belangsung dengan sukses. Mudah – mudahan berkesan bagi semuanya.

( Kontributor : Ginanjar Rahayu, S.Pd.)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *